Pesona Curug Tirai di KPH Batu Tegi
Tabik Pun,
Curug (air terjun) Tirai terletak di desa Datar Lebuay, Air Naningan, Tanggamus, sekitar 100 km dari pusat kota Bandar Lampung. Curug Tirai berada di wilayah kerja UPTD KPH Batu Tegi, tepatnya di Register 39 Resort Way Sekampung.
Selain keindahan alam berupa air terjun, Curug Tirai juga menyajikan wisata edukasi lebah madu. Pengunjung dapat mengetahui dasar-dasar pengelolaan lebah madu sekaligus memanen madu itu sendiri. Selain itu, pengunjung dapat melakukan berbagai kegiatan seperti tracking, hiking, camping dan lain sebagainya.
Curug Tirai dikelola oleh kelompok usaha perhutanan sosial (KUPS) Jaya Lestari yang merupakan bagian dari Gapoktan Mandiri Lestari yang sudah memiliki hak pengelolaan melalui skema hutan kemasyarakatan (HKm).
Baru-baru ini KPH Batu Tegi melakukan kerja sama dengan tim dari Balai Penerapan Standar Instrumen Lingkungan Hidup dan Kehutanan Palembang untuk melakukan uji sederhana atas udara di Curug Tirai dan didapatkan hasil kandungan 19.000 ion negative per cc. Ion negatif secara ilmiah bermanfaat bagi kesehatan manusia, seperti meningkatkan imunitas, meningkatkan aktivitas mental dan fisik, dan mengurangi kelelahan. Hasil uji tersebut mendukung untuk kegiatan forest healing di Curug Tirai.
Untuk mengunjungi Curug Tirai baik secara individual maupun kelompok, calon pengunjung dapat menghubungi pengelola, dengan contact person Khodir (081368618805) atau Dias (081395861010).
Tag: wisata alam, air terjun, kph batu tegi